StatusRAKYAT.com, Rokan Hulu - Selain pembangunan fisik pemerintah desa sungai kuti juga memprioritaskan pembangunan non fisik,sektor pendidikan,kesehatan dan keagamaan menjadi hal yang perlu dikembangkan dengan pemberian bantuan sarana prasarana penunjang pembangunan non fisik.
Bertempat di halaman SMP Negri 8 sungai kuti acara penyerahan bantuan berupa bantuan satu set peralatan Drumband untuk SMP Negri 08, tepatnya di gelar pada hari selasa (25/05/2021).
Adapun acara penyerahan bantuan penunjang di sektor pendidikan tersebut di hadiri oleh kepala desa sungai kuti,Sadiman efendi, ketua BPD, kepala sekolah SMP Negri 08 dan aparat desa setempat serta tokoh masyarakat setempat.
Sementara itu kepala desa Sungai Kuti, Sadiman efendi menjelaskan. penyerahan alat-alat Drumband tersebut, merupakan salah satu upaya Pemerintah Desa Sungai Kuti untuk mendukung dan memotivasi siswa siswi SMP Negri 08 dalam meraih prestasi dan memiliki semangat belajar yang tinggi mengembangkan potensinya.
Kepala sekolah SMP Negeri 08, Yustini,S.Pd. menyampaikan terima kasih atas bantuan yang di berikan pihak pemerintah desa Sungai kuti yaitu berupa satu set peralatan Drum band
''Saya harap kedepannya alat tersebut agar dapat
di manfaatkan dengan baik oleh siswa dan siswi serta dapat meningkatkan dan mengembangkan potensi SMP Negri 08 dalam bidang pendidikan drumband serta extrakurikuler ,sehingga nantinya dapat mengukir prestasi yang bisa membuat harum ,
SMP negeri 8 Sungai Kuti,Ujarnya.
Sementara menurut pendapat salah satu siswi SMP Negeri 08 sungai kuti saat.di wawancarai awak media menuturkan'' Alhamdulillah dapat bantuan satu set peralatan drum band dari pemerintah desa,semoga saya nanti nya dapat menyalurkan bakat saya di bidang drum band ini,
pungkasnya kepada awak media.
Laporan: Heris Sukirwan.
Edtor: Ali Rahman Siregar