StatusRAKYAT.com ,Manado - Komandan Lantamal VIII Kolonel Laut (P) Nouldy J. Tangka menghadiri apel gelar pasukan Operasi Ketupat Samrat 2022 yang dilaksanakan di Markas Polda Sulut Jl. Bathesda No.62, Sario, Kecamatan Sario, Kota Manado. Jumat (22/4)
Apel tersebut digelar dalam rangka kesiapan pengamanan Idul Fitri 1443 H tahun 2022 melalui Operasi Ketupat 2022 akan berlangsung serentak se-Indonesia selama 12 hari, mulai tanggal 28 April hingga 9 Mei mendatang.
Apel ditandai dengan pemeriksaan pasukan dan penyematan pita tanda operasi oleh Kapolda Sulut Irjen Pol Mulyatno kepada perwakilan personel TNI, Polri, Dinas Perhubungan serta Satpol PP.
Sementara itu Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dalam amanat tertulis dibacakan Kapolda Sulut, mengatakan, apel ini sebagai wujud sinergi Polri dengan instansi terkait untuk menjamin masyarakat aman dan sehat dalam perayaan Idul Fitri 1443 H.
Turut hadir pada kegiatan tersebut diantaranya Pangdam XIII/Mdk Mayjen TNI Alfred Denny Tuejeh, Danlanudsri Marsma TNI M Satriyo Utomo, Danrem 131/Stg Brigjen TNI Mukhlis serta pejabat Forkompimda Provinsi Sulut.(red)