Hal itu dikatakan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Karo Frans Leonard Surbakti SSTP, Jumat (24/2/2023) di ruang kerjamya.
Menurutnya, di acara FGD itu, Bupati Karo hadir bersama Kapolres Tanah Karo, AKBP Ronny Nicolas Sidabutar, SH, SIK MH, Ketua DPRD Karo, Iriani Br Tarigan, dan Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda Dan Olahraga Serta Pariwisata, Munarta Ginting.
FGD ini dibuka Menko Polhukam selaku Ketua Kompolnas, Mahfud, MD didampingi Forkopimda Sumatera Utara.
Dikesempatan itu Mahfud MD mengatakan, kalau tempat wisata itu bagus, perekonomian di daerah itu akan bertumbuh dengan sendirinya dan investastor akan masuk ke daerah wisata itu,” sebutnya.
Sementara itu, Gubsu Edy Rahmayadi mengatakan mendukung penuh pelaksanaan FGD ini, untuk mendukung kenyamanan wisatawan yang berkunjung dan mau tinggal lebih lama di kawasan Danau Toba, yang memiliki keindahan yang menakjubkan dan tiada duanya di dunia.
Disela-sela FGD, Cory S Sebayang menyabutkan pada prinsipnya Pemkab Karo sangat mengapresiasi Focus Group Discusion (FGD) menyangkut pengamanan destinasi pariwisata, karena hal itu sangat bermanfaat bagi masyarakat yang berada di kawasan wisata, dan berdampak positif bagi pengembangan dunia pariwisata di Wilayah Sumatera Utara, khususnya Kabupaten Karo dan juga para Wisatawan merasa nyaman setiap menikmati spot spot Wisata yang ada. (Jona T)