StatusRAKYAT.com,Indramayu - 700 siswa dan siswa berkumpul mengadakan kegiatan menghafal Qur'an One Day One ayat menggunakan metode Kauny di Masjid Baiturrahman Kecamatan Krangkeng Indramayu Jawa Barat, Selasa (20/2/2024).
Dalam kegiatan ini hadir, ketua PGRI Jupri Apandi SPd, ketua forum Kepala Sekolah Wijaya, ketua KKG Drs Imanullah selaku ketua pelaksana, kepala sekolah dan guru seKecamatan Krangkeng yang hadir.
Dibawa kepemimpinan Bupati Indramayu Hj. NINA AGUSTINA yang selalu memberikan perhatian serius dalam dunia pendidikan terutama bagi peserta didik di sekolah dasar dalam rangka mencetak generasi qurani yang hebat di Kabupaten Indramayu menuju Indramayu Bermartabat."
"Sesuai dengan visi dan misi Kabupatan Indramayu “ BERMARTABAT”, “Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat.”
Melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Indramayu, dibudayakan pembiasaan di setiap satuan pendidikan lima belas menit sebelum kegiatan belajar mengajar para murid menghafal Al Qur'an One Day One ayat menggunakan Metode Kauny dalam rangka monitoring dan persiapan wisuda Akbar.
Kasi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter Mrs Ila panggilan akrabnya dalam sambutannya mengatakan," sangat senang sekali dan mengucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah membantu dalam kegiatan ini.
Semoga dengan kegiatan ini akan tercipta generasi Qurani yang hebat dan bermartabat," tegasnya.
Dalam sambutannya ketua KKG Drs. Imanullah selaku ketua pelaksana dalam kegiatan ini beliau menyatakan," bahwa dari awal metode ini digemakan, saya sudah sangat tertarik karena dengan menghafal Alquran menggunakan arti dan gerakan anak-anak ke depan akan bisa menerapkan dalam kehidupan sehari-hari," ucapnya.
Masya Allah kegiatan yang sangat luar biasa kurang lebih 700 anak serentak hafal Quran surah an-naba Metode Kauny.
Setelah kegiatan menghafal serentak metode kauni ada beberapa anak yang dites satu persatu oleh ibu Kasi peserta didik dan pembangunan karakter Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Indramayu.
Berdasarkan wawancara dengan Ketua PGRI Jupri Apandi, S.Pd.SD mengatakan," beliau sangat bangga dan sangat senang dan kegiatan ini, kegiatan sangat luar biasa, para peserta didik sangat antusias untuk menghafal Alquran, saya selaku ketua PGRI akan mendukung dan mengawal hingga anak-anak selesai dalam menghafal Alquran juz 30 menggunakan metode kauni," katanya.
Ditemui awak media ketua Forum Kepala Sekolah Wijaya, S.Pd menngatakan," beliau sangat terharu ketika melihat kurang lebih 700 anak ngafal Qur'an secara serentak, kegiatan ini harus selalu dibiasakan supaya tumbuh dalam diri peserta didik ahlak yang baik," pungkasnya. (Mutadi)